• Hijrah Menuju Cinta Illahi

    Assalamu’alaikum Warrahmatullah, sahabat fillah, bicara tentang cinta tak akan ada habisnya. Mungkin hanya beberapa orang yang patah hati sahaja yang mudah jenuh dengan kata yang satu ini. Tapi, jika dibandingkan dengan orang-orang yang memujanya maka jumlah mereka kalah jauh. Yang jadi pertanyaan , kenapa cinta bisa begitu indah?

    Sahabat fillah, menunggu sering menjadi sesuatu yang membosankan apalagi menunggu jodoh. Mungkin, hal ini sering kita dengar dari orang-orang yang sudah mulai jenuh dengan penantian-nya,. Jenuh dalam penantian panjang yang tak tahu sampai kapan mereka perjuangkan. Pada sebuah titik mereka pasrah dan berkata “ kalau memang jodoh , nanti juga datang sendiri”

    Dalam sebuah perjalanan hijrah, dan selama perjalanan hidup menuju cinta kepadanya, kita akan menemukan arti rasa yang sering kita kaitkan dengan kegalauan. Kalau bukan kerana nafsu, mungkin perjalanan ini tak akan ada, perjalanan diri menuju cinta Illahi terjadi kerana masih ada jarak pemisah antara kita dengan Allah yang harus dilalui dan masih adanya ‘ Permusuhan ‘ antara kita dan Allah yang harus diselesaikan.

    Perjalanan Hijrah menuju cinta-Nya sangat jauh terbentang dihadapan kita. Dan, sejatinya jarak yang jauh itu adalah syahwat kita sendiri. Sahabat coba ingat, kita ini siapa sampai berani memusuhi Allah?

    Semoga bermamfaat Wassalamu’alaikum Warrahmatullah

    Vian Atzu
    Manajemen Cinta
    vian-atzu.blogspot.com



  • 0 komentar:

    Posting Komentar