• Anak Sholeh Dan Sholehah Adalah Investasi Akhirat

    Assalamu’alaikum warrahma tullah, Apa Khabar sahabat fillah, sudah lama tak pernah update artikel . Alhamdu lillah masih dalam bulan syawal saya ingin mengucap Mohon Maaf Zahir & Bathin, jika selama ini ada beberapa kalimat dalam tulisan disini yang tak sengaja menyinggung sahabat semua.

    Kali ini saya ingin share tentang Anak sholeh dan sholehah adalah investasi akhirat.Pasti diantara kita ada yang bertamnya  Kenapa bisa seperti itu? Kerana hidup ini teramat singkat jika kita hanya memikirkan dunia, pikirkanlah akhirat dimana kita akan hidup selamanya disana.

    Anak sholeh dan sholehah in syaa’ Allah adalah investasi akhirat kita. Selama kita mempunyai anak yang sholeh dan sholehah, in syaa Allah’ di akhirat nanti, kita akan hidup bahagia.

    Bagaimana tak, anak yang sholeh dan sholehah in syaa Allah’ selalu mendo'akan orang tuanya. Sesuai dengan sabda Rasulullah saw
    "Apabila anak Adam (manusia) meninggal dunia, maka terputuslah semua (pahala) amal perbuatannya kecuali tiga macam perbuatan, yaitu amal jariah, ilmu yang bermanfaat, dan anak soleh yang mendoakannya" HR.Muslim.
    Yuk persiapkan diri dari sekarang. Persiapkan diri untuk menjadi orang tua yang bisa mengajarkan anak agar menjadi anak yang sholeh dan sholehah. Aamiin.

    Semoga bermanfaat.Wassalamu’alaikum Warrahmatullah

    Vian Atzu
  • 0 komentar:

    Posting Komentar