Assalamu’alaikum
, sahabat fillah. Alhamdulillah tepat tanggal 18 Juni 2015 umat Islam akan
menjalani ibadah puasa di bulan Ramadhan 1436 H. Saat menjalani ibadah ini ada
kemungkinan kita mengalami dehidrasi akibat berkurangnya mengkonsumsi makanan
dan minuman sejak sebelum matahari terbit sampai matahari terbenam.
Demikian pula , banyaknya aktivitas
ibadah terkait Ramadhan menyebabkan waktu istirahat kita jadi berkurang.
Kombinasi antara kurang tidur dan dehidrasi dapat menyebabkan sakit kepala.
Tetapi semua ini dapat diatasi, jika
kita mengkonsumsi makanan yang tepat dan dalam jumlah yang tepat. Begitu saran
Tan Sheau Kang, ahli diet dari Departemen Diet, Singapore General Hospital
(SGH), anggota kelompok SingHealth, sebagaimana dimuat dalam laman healthxchange.
Berikut beberapa cara tetap sehat
saat menjalani puasa:
1. Jangan Abaikan Makan Sahur
Seperti kata pepatah, ‘sarapan
merupakan saat makan paling penting pada hari itu’, maka selama bulan Ramadhan,
makan sahur menjadi lebih penting!
Tan menjelaskan, “Jika kita
mengabaikan sahur, berarti memperpanjang masa puasa pada tubuh kita. Padahal
tubuh butuh nutrisi dan energi sampai saat iftar (buka puasa). Dengan
memperpanjang masa puasa itu, akan menjadikan kita mengalami dehidrasi dan
membuat tubuh lelah di siang hari.
Lebih jauh, dengan mengabaikan makan
sahur membuat orang terdorong makan berlebih saat berbuka, yang dapat
menyebabkan kenaikan berat badan yang tidak sehat. ”
2. Jangan Makan Berlebihan Saat Berbuka
Sebagaimana kita dianjurkan tidak mengabaikan
makan sahur, maka makan berlebihan ketika berbuka puasa dapat membahayakan
tubuh sahabat.
Berbuka itu mestinya mengkonsumsi
makanan seimbang dalam bentuk nutrisi, bukan ”berpesta”! Makan terlalu banyak,
khususnya mengkonsumsi berlebihan makanan tinggi lemak, dapat mengakibatkan
gangguan pencernaan dan berat badan. “Makanlah pelan-pelan, dan nikmati setiap
suapan makanan Anda,” ujar Tan.
3. Hindari Makan Gorengan, Makanan Asin, Dan Makanan
Tinggi Gula
Kurang baik saat berbuka mengkonsumsi
makanan berminyak, gorengan, dan hidangan manis. Makanan ini akan terasa nikmat
dalam jangka pendek, tetapi dapat membuat puasa hari berikutnya lebih sulit.
“Selain mengalami kenaikan berat
badan yang tidak sehat, mengkonsumsi lemak dan gula pada makanan juga menyebabkan
kelesuan dan kelelahan. Selain itu, Anda harus membatasi asupan garam, terutama
selama sahur, karena hal ini dapat meningkatkan rasa haus.”
Sebaliknya, cobalah menggabungkan
makanan dari semua kelompok makanan utama, termasuk buah-buahan dan sayuran,
nasi atau alternatif penggantinya, dan daging atau alternatif penggantinya .
Juga mengkonsumsi makanan kaya serat selama Ramadhan lebih ideal, karena
makanan akan dicerna lebih lambat sehingga kita dapat merasa kenyang lebih
lama.
4. Minum Air Sebanyak Mungkin
Minumlah air sebanyak mungkin di
antara saat berbuka sampai sahur, hal ini untuk mengurangi risiko dehidrasi
selama puasa.
“Lakukan segala upaya untuk minum
setidaknya 8 gelas air selama sehari. Cairan-cairan itu termasuk jus, susu,
minuman, dan sup. Tapi air putih adalah pilihan terbaik,” kata Tan.
Idealnya, Anda juga harus mengurangi
minuman berkafein seperti kopi, teh, dan cola. Minuman-minuman ini memiliki
efek diuretik (pembuangan air seni) dan mendorong kehilangan cairan
Semoga kita dberikan kesehatan untuk menjalani ibadah
puasa selamasat bulan kedepan, tetap sehat dan selamat menunaikan ibadah puasa.
Semoga bermanfaat, wassalamu’alaikum
Faida Annaila
0 komentar:
Posting Komentar